
Wisata Kebun Apel di Malang yang Instagramabel, Bisa Petik Sendiri
Para pengunjung bisa memetik sendiri buah apel dan membawanya pulang di lokasi wisata kebun apel kota Malang.
Eastjourneymagz.com– Kota Malang merupakan salah saru destinasi favorit para traveler. Kota yang begitu tenang, dingin dan sejuk.
Memiliki landskap pegunungan yang memanjakan mata. Suasana adem kota Malang yang bikin susah Move on.Â
Berlibur di Kota Malang membuat pengunjung merasa betah. Beragam tema wisata yang bisa dijajal, mulai dari wisat gunung, hutan pinus, festival batu dan banyak lagi.
Yang tak kalah serunya adalah agrowisata berupa kebun apel atau wisata kebun apel. Para pengunjung tidak hanya menikmati buah apel tapi juga spot instagramabel berupa buah-buah apel yang ranum. Tentu satu paket dengan pohonnya.
Pengunjung Bisa Memetik Buah Sendiri di Tempat Wisata Kebun Apel

Kota Malang memang merupakan salah satu kota penghasil Apel. Di sana terdapat begitu banyak kebun apel. Menariknya kalau masuk ke kebun ini pengunjung bebas memetik buah apel sesuai kebutuhan.
Pengunjung tentu saja memetik sendiri buah apel yang menggoda setiap orang yang melancong ke tempat ini. Selain apel beberapa kebun menyediakan pilihan buah-buahan lain seperti Strawberry hingga jambu.
Namun ada juga penawaran untuk mendapatkan Ice Cream dan Yoghurt. Hal ini tentu saja membuat suasana wisata makin seru.
Para pengelolah wisata memanfaatkan hasil kebun mereka sebagai tempat wisata kebun apel yang membuat para pengunjung betah untuk datang ke tempat ini.

Tidak hanya memetik buah apel, pengunjung juga mendapat edukasi seputar tanaman apel. Beberapa karyawan di tempat wisata kebun apel ini akan memberikan penjelasan secara singkat mengenai tanaman apel. Mulai dari cara menanam, cara merawat, jenis-jenis apel hingga cara dan waktu yang tepat untuk memetik buah apel. Jadi ya, semacam kursus singkat mengenai seluk beluk tanaman apel.
Mereka juga akan mengajarkan bagaimana memilih apel yang berkualitas dan bagaimana cara yang tepat untuk memetik apel yang benar. Ketika sudah memetik apel dari kebun-kebun ini, pengunjung bisa membawanya pulang.