Asuransi Perjalanan, Penting Untuk Anda yang Suka Traveling


Eastjourneymagz.com Saat melakukan perjalanan, modal anda bukanlah nekat untuk pergi ke tempat yang anda inginkan.

Bukan juga soal foto-foto instagramable (IG) yang bisa membuat banyak followers anda tercengang. Memberi like terbanyak dan berisi komentar yang kocak.

Apalagi nitizen yang selalu kepo tentang keberadaan anda. Seolah-olah mereka hidup dalam setiap saku tas backpacker anda.

Sebelum melakukan perjalanan, alangkah lebih baiknya perhatikan asuransi perjalanan anda. Jika pertanyaannya apakah itu penting? Jawabannya, super-super penting.

Sebelum membahas tentang pentingnya asuransi, ada satu hal yang sering dilakukan oleh para pelancong yang nekat. Selalu menganggap remeh sebuah perjalanan, merasa akan baik-baik saja dalam perjalanan hingga tidak memperhitungkan lagi resiko-resiko perjalanan yang akan dihadapi.

Pokonya perjalanan akan baik-baik saja. “Yang penting tidak memikirkan resiko-resiko seperti itu, gak usah mikirin kecelakaan! Jatuh sakit! Ya amit-amit jabang bayi!” kira-kira begitu.

Sepertinya saatnya untuk meninggalkan kalimat “amit-amit jabang Bayi”, saatnya diganti dengan asuransi.

“Saya nganjurin ini bukan karena saya adalah petugas ansuransi ya. Tapi karena ini memang menyangkut perjalanan yang safety. Yang namanya blog traveling seperti ini ya, pasti nyaranin beginian.”

Ada banyak pengalaman yang kita bisa baca dan cari dari berbagai sumber bagaimana resiko perjalanan saat ini. Ada banyak cerita horor, tragis, di luar pikiran dan perkiraan terjadi dalam perjalanan anda.

Ada yang jatuh sakit saat sampai tempat tujuan. Mereka hanya mengandalkan kartu kredit, uang tabungan pribadi hingga ngutang. Belum lagi cerita kecelakaan dan berbagai cidera.

Ada banyak pelancong yang jatuh dari tebing saat pendakian, kecelakaan dari mobil, motor atau sepeda hingga tenggelam saat berselancar.

Saya secara pribadi bukan untuk mendoakan anda, tetapi untuk mempermudah anda untuk menghadapi resiko perjalanan anda. Apalagi ketika setelah memutuskan untuk melintasi daerah-daerah yang terpencil, penuh resiko dan bahaya.

Termasuk juga saat memulai membeli tiket perjalanan. Agar di kemudian hari jika terjadi hal yang kurang beruntung bagi anda, dengan muda anda bisa mengklaim.

Jadi, ini penting, dan anda harus melakukannya. Atau saran ini bisa diberikan kepada teman atau orang-orang terdekat yang selalu melakukan perjalanan yang jauh. 

Ada banyak agen asuransi yang bisa membantu anda bahkan melayani secara online.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous post Nasib Sebuah Pertunjukan Jaran Kepang yang Dibubar Paksa Oleh Ormas
Next post Fakta-Fakta Kampung Gajah Wonderland yang Dulu Ramai Berubah Menjadi Tempat Angker